Jumat, Januari 08, 2010

Ular Berkepala Manusia Gemparkan Warga Pedemangan

PADEMANGAN, MP - Warga Pademangan, Jakarta Utara gempar dengan isu kemunculan makhluk aneh ular berkepala manusia yang ditunjukkan seorang pria tidak dikenal kepada pengurus masjid di lingkungan setempat, Jumat (8/1) pagi.

H. Endang Darlis, (52), pengurus Masjid Al Hidayah, Jl. Budi Mulya, Gg. B4, RT 07/07, Pademangan Barat, yang ditemui wartawan menuturkan, pria itu datang menemuinya sekitar pukul 06.00. "Saya lupa nama orangnya, saya kenal dia waktu pemilu kemarin. Dia datang awalnya untuk silaturahmi, terus dia lihat kondisi bangunan yayasan yang lagi saya renovasi," ujar pria yang juga pemilik Yayasan Ikhlas Sunia ini.

Tak berselang lama, pria misterius tersebut mengeluarkan kotak kayu dari dalam kardus yang dibawanya. "Dari kotak ia mengambil makhluk tersebut. Ukurannya mini, sejengkal orang dewasa. Wujudnya pun aneh, makhluk yang mirip ular itu memiliki kepala berwajah seperti manusia, rambutnya panjang dan kedua tangannya sedang mendekap," ujar pria yang akrab disapa Pak Haji ini.

Selanjutnya, pria yang hingga kini belum diketahui identitas dan asalnya tersebut menawarkan bantuannya untuk mencari dana pembangunan yayasan yang sudah empat tahun belum rampung itu. "Dia bilang mau memamerkan makhluk itu kepada warga, nanti infak yang didapat akan digunakan buat biaya pembangunan yayasan," lanjutnya.

Namun entah dari mana asalnya, tiba-tiba saja kemunculan makhluk itu telah diketahui warga. Dalam sekejap, warga berkerumun di depan masjid Al Hidayah tempat pria tersebut menemui H. Endang. Kian lama jumlah massa yang penasaran dengan kabar itu makin banyak.

H. Endang pun panik, lantas ia meminta pria tersebut untuk pergi dan membawa kembali makhluk tersebut. "Kita khawatir bakal terjadi hal yang tak diinginkan," katanya.

Sementara itu saat dikonfirmasi, Kapolsek Pademangan, Kompol Wawan Setiawan membenarkan adanya informasi yang menyebutkan keberadaan makhluk aneh itu. "Kabarnya makhluk itu diperlihatkan warga melalui gambar di HP," ujar Kapolsek. (cok)

1 komentar:

Related Posts with Thumbnails