Selasa, Maret 29, 2011

400 Satpol PP Ikut Atur Lalulintas

JAKARTA, M86 – Untuk mengurangi kemacetan yang terjadi selama ini di wilayah Jakarta Utara, sekitar 400 satpol PP Pemkot Jakarta Utara dikerahkan di sejumlah titik yang dianggab rawan macet. Hal ini dilakukan tujuannya melancarkan arus lalulintas dan sekaligus membantu aparat kepolisian untuk mengurangi kemacetan yang terjadi di wilayah tersebut.

“Hampir 400 personil Satpol PP kami terjungkan kelapangan untuk membantu mengurai kemacetan yang berada di wilayah Jakarta Utara. Anggota itu ditempatkan di sejumklah titik yang dianggab rawan kemacetan seperti di jalan Yos Sudarso tepat di depan tikungan Plumpang, Depan Astra Honda Motor, Mal Artha Gading, Jl Gunung Sahari, Jl RE Martadinata, dan lokasi lainnya,”jelas Kasat Pol PP Suasril.

Pelaksanaan ini sesuai dengan perintah Undang-Undang Nomor 32/2004 tentang Pemerintahan Daerah dan PP Nomor 6/2010 tentang Satuan Polisi Pamong Praja. Itu sebabnya, aparat Satpol PP dari tiap kelurahan dan kecamatan juga ikut dilibatkan dalam kegiatan ini.

Mereka mengawasi setiap titik di wilayahnya yang dianggap rawan kemacetan. Penempatan anggota Satpol PP setiap hari dari pagi pukul 08.00 sampai pukul 10.00 Wib dan pukul 16.00 sampai pukul 20.00 Wib. “Setiap titik lokasi kita tempatkan kurang lebih anggota Satpol PP yang akan bergabung dengan Satlantas Polres Jakarta Utara. Mereka bertugas secara bergantian setiap dua jam sekali,” tandas Kasi Operasi dan Penegakan Hukum O Ganef. (jek)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts with Thumbnails