Minggu, September 20, 2009

Kawasan Teluk Gong Terbakar

JAKARTA, MP - Kebakaran terjadi di kawasan Teluk Gong, Jakarta Utara, Minggu pagi, sesaat setelah warga menggelar salat Id. "Laporan kebakaran kami terima sekitar pukul sembilan pagi," kata petugas Dinas Kebakaran DKI Jakarta, Rusdiman ketika dihubungi di Jakarta, Minggu.

Rusdiman mengatakan, lokasi kebakaran berdekatan dengan pemukiman penduduk. Namun, dia belum bisa memastikan penyebab kebakaran tersebut.

Sampai saat ini, sejumlah petugas pemadam kebakaran masih berusaha memadamkan api. Sedikitnya 14 unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan ke lokasi.

Rusdiman menjelaskan, sejumlah mobil pemadam kebakaran itu berasal dari Suku Dinas Kebakaran Jakarta Utara (12 unit), Suku Dinas Kebakaran Jakarta Pusat (satu unit), Suku Dinas Kebakaran Jakarta Barat (dua unit), dan bantuan operasi (satu unit).

Selain berupaya memadamkan api, para petugas pemadam kebakaran juga berusaha melokalisir api supaya tidak menimbulkan dampak yang lebih buruk. (red/cok)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts with Thumbnails