Sabtu, Februari 27, 2010

Layani KTP, Petugas Sudin Dukcapil Jakut Datangi Warga yang Lumpuh

JAKARTA, MP - Janji Pemkot Jakarta Utara untuk memrioritaskan kaum Lansia (manusia lanjut usia),dalam program KTP keliling, agaknya benar-benar diwujudkan. Yakni petugas kependudukan dan catatan sipil (Dukcapil), langsung mendatangi Lansia yang sudah tidak mampu berjalan, untuk dibuatkan KTP seumur hidup. Warga pun menyambutnya dengan penuh antusias.

Ya, Sudin Dukcapil Jakarta Utara, Sabtu (27/2) ini memang menggelar program KTP keliling di RW 03, Marunda, Cilincing. Sasaran utamanya adalah para Lansia yang sudah tidak memiliki KTP lagi, kalaupun ada sudah kadaluarsa. Mereka langsung dibuatkan KTP seumur hidup.

Maedah (55),satu Lansia warga RT 9/03, Kelurahan Marunda, Cilincing, terkejut ketika rumahnya didatangi sejumlah petugas. Nenek renta yang setiap harinya terbaring lemas di tempat tidurnya ini tak menyangka kalau hari ini akan mendapatkan pelayanan emas dari petugas Dukcapil setempat. Sebagai seorang pengidap penyakit stroke, Maedah memang tidak lagi mampu melakukan aktivitas apa-apa. Jangankan untuk mengurus KTP dengan pergi ke kantor kelurahan, untuk makan saja, ia harus dipapah oleh salah satu anaknya.

"Alhamdullilah pak. Akhirnya KTP saya bisa diperpanjang, karena penyakit lumpuh ini saya tak bisa datang ke kelurahan untuk memperpanjang masa berlakunya. Sudah hampil satu bulan KTP saya ini habis masa berlakunya, untung ada pelayanan KTP keliling, malah sampai datang ke rumah segala," ujar Maedah, sembari tak henti-hentinya mengucapkan terimakasih pada petugas yang telah membuatkan KTP seumur hidupnya.

Ajum (54), sang suami juga tak menyia-nyiakan kesempatan ini untuk perpanjangan KTP yang telah kadaluarsa. Karena sebagai kaum Lansia, maka ia pun mendapatkan KTP seumur hidup. "Saya bersyukur benar, akhirnya bisa dapat KTP baru seumur hidup. Ditambah lagi isteri saya sedang sakit stroke juga mendapatkan pelayanan perpanjangan KTP. Bahkan petugas sampai rela mendatangi rumah saya," sahutnya.

Kegiatan pelayanan KTP keliling di RW 03 Marunda ini memang boleh dibilang tampil beda dibanding dengan daerah lain. Sebab petugas lebih banyak menyambangi rumah-rumah penduduk yang di dalamnya ada Lansia. Dengan sukarela dan senang hati, petugas melayani satu demi satu Lansia. Tentunya petugas juga tak lepas memberikan pelayanan pada warga lainnya, yang telah rela antri sejak pukul 08.30 di pos RW 03.

Kasudin Dukcapil Jakarta Utara, Edison Sianturi menuturkan, kegiatan layanan KTP keliling, menjadi program Pemprov DKI Jakarta dalam melayani sebaik-baiknya pada warganya yang ingin mendapatkan atau perpanjang KTP. "Pelayanan perpanjangan KTP keliling, kami prioritaskan untuk warga lanjut usia. Meski demikian, pelayanan untuk warga biasa tetap dilayani jika datang ke lokasi," katanya.

Sejak awal memang ia telah menginstruksikan jajarannya untuk mau mendatangi warga yang tak bisa datang ke lokasi pelayanan. "Karena sekarang sistimnya foto langsung dan sidik jari, maka petugas harus mendatangi yang bersangkutan, mengingat si pemohon tak bisa berjalan lantaran sakit," tuturnya.

Ia mencatat, kegiatan KTP Keliling di RW 3 Marunda, sedikitnya diikuti oleh 36 pemohon yang datang untuk memperpanjang KTP-nya. Rencenanya, kegiatan serupa, pekan depan akan dipusatkan di Kelurahan Sukapura. Sebab, kawasan itu merupakan padat penduduk. (red/*bj)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts with Thumbnails